WISUDA PROGRAM DIPLOMA T.A. 2009/2010

Bertempat di Auditorium UNS pada hari Kamis, 1 Oktober 2009 diselenggarakan acara Wisuda Program Diplo-ma tahun akademik 2009/2010. Mahasiswa yang diwisuda berjumlah 1.673 orang terdiri dari: Lulusan Program Diploma IV sebanyak 126 orang berasal dari Prodi Kebidanan 94 orang dan Prodi Kesehatan Kerja 32 orang; Lulusan Diploma III sebanyak 1.249 orang berasal dari Fakultas Sastra dan Seni Rupa 132 orang, Fakultas Ekonomi 371 orang, Fakultas ISIP 301 orang, Fakultas Kedokteran 82 orang, Fakultas Teknik 63 orang, Fakultas Pertanian 86 orang dan Fakultas MIPA 214 orang; Lulusan Diploma II sebanyak 298 orang berasal dari Prodi PGSD Guru Kelas 138 orang, Prodi Pendidikan Guru Jasmani 119 orang, Prodi PGTK 41 orang.
Di antara para wisudawan terdapat 66 orang lulus dengan predikat “cumlaude atau Dengan Pujian” yang berasal dari Fakultas Sastra dan Seni Rupa 14 orang, Fakultas Ekonomi 23 orang, Fakultas ISIP 3 orang, Fakultas Kedok-teran 12 orang, Fakultas Teknik 1 orang, Fakultas Pertanian 3 orang, Fakultas MIPA 4 orang dan Fakultas KIP 6 orang.
Sampai dengan wisuda kali ini jumlah lulusan Program Diploma IV, Diploma III, dan Diploma II UNS sejak berdirinya Program Diploma tahun 1984 berjumlah 28.391 orang, dengan rincian: Program Diploma IV 221 orang alumni; Program Diploma III 13.439 orang alumni; Program Diploma II 14.731 orang alumni.
(Bagian Sistem Informasi).