BEM FH UNS Raih Juara 1 Lomba Tumpeng antar Fakultas
Tanggal 11 Maret 2012 menjadi hari bersejarah untuk Universitas Sebelas Maret (UNS), hari itu UNS genap berusia 36 tahun. Banyak acara digelar dalam rangka Dies Natalis UNS tersebut, salah satunya adalah lomba tumpeng antar fakultas yang diikuti oleh Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Sosial Dan Politik, Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, dan Fakultas Hukum yang pada saat lomba tumpeng ini Fakultas Hukum dengan perwakilan dari BEM FH UNS yang personilnya terdiri dari Anajeng (E0010025), Dian (E0010109), dan Jami (E0010197) dengan unsur filosofis yang kuat dalam penjelasan dan tampilan tumpeng yang menarik akhirnya terpilihlah FH UNS sebagai Juara 1 lomba tumpeng antar fakultas ini
Kemudian tidak hanya sampai disitu dengan perwakilan yang berbeda yaitu Rama (E0011254), Wenda (E0011329), dan Yogo (E0011247), BEM FH UNS kembali memeriahkan Dies Natalis UNS yang ke-36 pada tanggal 12 maret 2012 dalam acara kirab budaya dengan jalur boulevar depan kampus UNS menuju ke lembah teknik bersama Rektor UNS dan Ketua Dewan Penyantun UNS yang juga turut dimeriahkan oleh perwakilan fakultas se-UNS, SBC serta putra-putri solo
“Dies Natalis tahun ini menjadi bukti bahwa acara seperti ini ternyata dapat dinikmati oleh semua golongan di UNS, tidak hanya dari pihak dosen tetapi mahasiswa dan karyawan pun ikut menikmatinya” ujar Kuncoro Probojati selaku Menteri Luar Negeri BEM FH UNS. [BEM FH UNS]