KAJIAN RUTIN KONTEMPORER TENTANG NII
Pada tanggal 29 April 2011 pukul 06.15- 07.30 WIB, JN UKMI telah mengadakan kajian rutin bekerja sama dengan Takmir Masjid Nurul Huda. Tema kajian kontemporer ini adalah “All is about NII” atau isu-isu terhangat seputar NII.
Pembicara yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Ustadz Jasiman, Lc selaku Ketua IKADI Solo. Acara tersebut diadakan di lantai 1 Masjid Nurul Huda UNS. Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 100 orang tersebut berupa kajian mendalam yang membahas seluk beluk NII antara lain:
- akibat yang ditimbulkan dari ulah NII
- latar belakang berdirinya NII
- jalur doktrin NII agar dapat masuk kampus
- bahaya dari NII. Ustadz Jasiman, Lc menjelaskan bahwa doktrin NII menyebabkan terjadinya penyesatan pemahaman umat Islam terhadap arti negara Islam.
(Humas JN UKMI UNS).