KOVALEN ROAD TO YOGYAKARTA
Dalam rangka pengembangan diri mahasiswa baik di bidang akademik maupun non akademik, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMP) Pendidikan Kimia “KOVALEN” mengadakan kegiatan kunjungan industri dan studi banding yang akan dilaksanakan tanggal 17 Januari 2011 pukul 06.00 WIB – selesai dengan tujuan:
- Jurusan Kimia Fak. MIPA UGM
- CV. Anugerah Mulia.
Kunjungan tersebut dikemas dalam sebuah kegiatan “Kovalen Road to Yogyakarta”, dengan tema “Achievement Rise and Attitude Interesting” dan merupakan salah satu cara positif untuk pengembangan diri mahasiswa.
Tujuan kunjungan industri dan studi banding adalah:
- menambah wawasan dan pengetahuan mengenai Jurusan Kimia di Universitas lain
- mengadakan pengamatan secara langsung terhadap objek-objek yang menerapkan ilmu kimia dalam pemenuhan kebutuhan manusia maupun perkembangan IPTEK
- menumbuhkan sikap kritis dan rasional serta moralitas dan mentalitas yang positif agar nantinya mereka mampu mengaktualisasikan diri sebagai mahasiswa yang aktif, kritis, rasional, religius dan berjiwa pembaharu bagi tanah air dan bangsa
- menciptakan kondisi kebersamaan, solidaritas dan profesionalitas yang tinggi di antara sesama pengurus
- meningkatkan kemampuan pribadi pengurus untuk kemajuan Kovalen di waktu yang akan datang.
(Bagian Mawa UNS).
/* Style Definitions */
table.MsoNormalTable
{mso-style-name:”Table Normal”;
mso-tstyle-rowband-size:0;
mso-tstyle-colband-size:0;
mso-style-noshow:yes;
mso-style-parent:””;
mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt;
mso-para-margin:0cm;
mso-para-margin-bottom:.0001pt;
mso-pagination:widow-orphan;
font-size:10.0pt;
font-family:”Times New Roman”;
mso-ansi-language:#0400;
mso-fareast-language:#0400;
mso-bidi-language:#0400;}