BIMBINGAN TEKNIS OPEN SOURCE MENUJU INDONESIA GO OPEN SOURCE

Pelatihan Bimbingan Teknis Open Source Menuju Indonesia Go open Source diselenggarakan FKIP UNS bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Sukoharjo dalam rangka mensukseskan Indonesia Go Open Source. Kegiatan pelatihan ini berlangsung dari tanggal 5 – 17 April 2010. Pembukaan kegiatan dilaksanakan tanggal 1 April 2010, pukul 09.00 WIB bertempat di Ruang Rapat KPPT lantai III, Jl. Kyai Mawardi No.1 Sukoharjo.

Pembukaan pelatihan Bimbingan Teknis Open Source menuju Indonesia Go Open Source ini diawali dengan sambutan Bupati Sukoharjo (Bambang Riyanto, S.H.) dilanjutkan sambutan Dekan FKIP UNS Prof. Dr. M. Furqon Hidayatullah, M.Pd sebagai perwakilan IGOS Center Mandiri UNS. Seminar tentang Open Source disampaikan oleh pembicara pertama Agus Sediadi (Kementerian Riset dan Teknologi RI), yang kedua Pancat Setyantata (Kementerian Komunikasi dan Informatika RI); dan yang ketiga adalah Pembekalan Teknis dari Kementrian Ristek dan Kementrian Kominfo serta IGOS Center Mandiri UNS.

Pelatihan dilaksanakan di FKIP UNS dengan skema pelatihan: 128 peserta dibagi menjadi 4 kelompok dengan bergantian shift per 3 hari dengan 8 pemateri dan beberapa asisten. Pemateri dan asisten merupakan personil FICOS (FKIP Internet Center and Open Source). (FICOS UNS).