Penghargaan UNS untuk Sepuluh Alumni Berprestasi

Universitas Sebelas Maret (UNS) menganugerahi penghargaan kepada sepuluh alumni yang dinilai berprestasi, Selasa (11/3), di Auditorium.Kesepuluh alumni berasal dari 8 fakultas dan Pascasarjana UNS.

Staf Media Relations Kantor Humas dan Kerjasama UNS Bahtiar menyebutkan, kesepuluh alumni itu, adalah: Bambang Setyo Wahyudi (Fakultas Hukum) kini menjabat Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara; Rorry Hartono (Fakultas Kedokteran) menjabat Kepala Bidang Bindal Pencegahan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan; dan Bambang Pramujo (Fakultas Teknik) menjabat Direktur Operasional PT Wijaya Karya.

Ditambah, Puji Winarni (Fakultas Pertanian) menjabat Kepala Badan Standardisasi Nasional; Dian Nafi’ (FISIP) kini menjadi pengasuh Pondok Pesantren Mahasiswa Al Muayyat; Purwadi Putranto (FKIP) menjabat Direktur Pembinaan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Menengah Ditjen Dikmen Kemendikbud; dan Kombes Pol Drs Irianto SH MH, (FKIP) menjabat Akreditor Utama Divisi Propam Polri.

Selain itu, ada Prof. Dharsono (FSSR) menjabat guru besar bidang Ilmu Estetika ISI Solo, Barlean Suwondo (Fakultas Ekonomi) menjabat Pemeriksa Utama BPK; dan Anies (Pascasarjana) menjabat Direktur Pascasarjana UNDIP. “Tahun ini tidak ada dari FMIPA.Tapi biasanya setiap fakultas ada wakilnya,” kata Bahtiar, Selasa (11/3).

Terpisah, Rektor UNS Ravik Karsidi mengatakan, alumni yang mendapatkan penghargaan tersebut telah diseleksi oleh masing-masing fakultas.Kriterianya meliputi kepemimpinan, kepeloporan, dan komitmen moralitas.“Penghargaan ini merupakan wujud apresiasi kami kepada alumni atas jasa, prestasi kiprah, peran dan sumbangan mereka memajukan peradaban bangsa,” kata Ravik.  [red-uns.ac.id]