FAPERTA Laksanakan Pengabdian Masyarakat
Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar merupakan salah satu wilayah yang masih memiliki lahan pekarangan cukup luas sehingga dapat dimanfaatkan untuk bertanam buah-buahan, sayur-sayuran, maupun tanaman obat. Salah satu upaya untuk membantu masyarakat sebagai bentuk nyata optimalisasi pemanfaatan lahan yang ada, Civitas Akademika Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret turut berperan aktif melalui pemberian informasi dan transfer teknologi budidaya berbagai tanaman dan pengolahan pangan lokal.Upaya yang dilakukan ini diharapkan mampu untuk meningkatkan pemenuhan kebutuhan pangan dan gizi keluarga yang dilakukan melalui pemanfaatan lahan pekarangan setempat.Selain diperoleh jenis bahan pangan yang beragam, juga dapat meningkatkan pendapatan keluarga.
Melalui sebuah kegiatan yang dikemas dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat sebagai wujud upaya untuk mewujudakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, pada hari Sabtu 22 Maret 2014 Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret menyelenggarakan kegiatan tersebut untuk masyarakat di Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis UNS ke-38, yang meliputi (1) penyuluhan mengenai budidaya tanaman buah-buahan dan tanaman obat di pekarangan, (2) lomba memasak berbahan baku lokal untuk anggota PKK, (3) lomba lukis anak, dan (4) pasar murah. Ketua pelaksana kegiatan Dr. Ir. Pardono, M.S. mengemukakan bahwa tujuan dari pengabdian ini antara lain :
1. Mengkomunikasikan dan menyebarluaskan informasi, pengetahuan dan teknologi hasil penelitian kepada masyarakat.
2. Memupuk kebersamaan dan kerjasama antara civitas akademika Fakultas Pertanian dengan masyarakat umum.
3. Memupuk semangat kegotongroyo-ngan dan sikap peduli kepada sesama.
4. Turut serta membantu meningkatkan ekonomi dan memberdayakan masyarakat di daerah sasaran untuk lebih produktif.
Kegiatan ini melibatkan berbagai instansi terkait, anggota PKK se-Kecamatan Gondangrejo, TK se-wilayah Kecamatan Gondangrejo, serta mengikutsertakan masyarakat Kecamatan Gondangrejo. [red-uns.ac.id]