BEM FH UNS Adakan Posko Advokasi KRS
Pada tanggal 8-13 Pebruari 2012, Fakultas Hukum UNS menghadapi masa-masa pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) yang dibagi menjadi 2 tahap yaitu: tahap 1 pada tanggal 8-9 Pebruari 2012 untuk angkatan 2005-2009, tahap 2 pada tanggal 10-13 Pebruari 2012 untuk angkatan 2010-2011, belajar dari pengalaman-pengalaman beberapa tahun lalu tentang permasalahan-permasalahan yang dihadapi pada saat pengisian KRS maka BEM Fakultas Hukum UNS tahun ini kembali mengadakan posko advokasi KRS. Beberapa masalah seperti advokasi penambahan kuota tiap kelas dan juga advokasi penambahan jumlah kelas menjadi salah satu tugas dari posko advokasi KRS selama 6 hari tersebut.
Menurut Menteri Luar Negeri BEM Fakultas Hukum UNS, Kuncoro Probojati bahwa posko advokasi tahun ini dapat dikatakan berjalan dengan lancar, beberapa kuota kelas telah bertambah sehingga beberapa mahasiswa yang tadinya belum mendapatkan kelas, pada ahirnya mendapatkan kelas.
(BEM Fakultas Hukum UNS).