LPP UNS SELENGGARAKAN SEMNAS PENGEMBANGAN PENDIDIKAN

Lembaga Pengembangan Pendidikan (LPP) UNS menyelenggarakan kegiatan Seminar Nasional Pengembangan Pendidikan, dengan mengangkat tema “Distance Learning: Wacana Perluasan Akses Pendidikan dalam Peraturan Pemerintah No.17 Tahun 2010”. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-35 Universitas Sebelas Maret Surakarta, yang telah diselenggarakan pada hari Rabu, 20 April 2011 mulai puku 09.00 – 11.30 WIB di Hotel Sahid Jaya Surakarta.

Hadir sebagai pembicara adalah:

  1. Dr. Illah Sailah (Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi) dengan topik “Kebijakan Pemerintah dalam Penyelenggaraan Program Pembelajaran Jarak Jauh”
  2. Ith Vuthy (Deputy Director for Program SEAMEO SEAMOLEC) dengan topik “The Chance of Developing Distance Learning Within The ASEAN Countries
  3. Prof. Dr. Ravik Karsidi, M.S. (Rektor Universitas Sebelas Maret) dengan topik “Sebelas Maret Open University: Akselerasi UNS menuju World Class University”.

Seminar nasional tersebut diikuti oleh:

  1. Penyelenggara pendidikan tinggi di Indonesia
  2. Lembaga pengembangan pendidikan tinggi di Indonesia
  3. Penyelenggara pendidikan jarak jauh di Indonesia
  4. Penyelenggara TIK untuk pembelajaran di Indonesia
  5. Pelaku PJJ dan penguna TIK untuk pembelajaran di Indonesia.

(LPP UNS).