LPPM UNS ADAKAN SEMINAR INTERNASIONAL BUDAYA JAWA

Dalam rangka pendirian Institut Javanologi (Pusat Kajian Jawa), Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNS telah mengadakan “Seminar Internasional Budaya Jawa” pada hari Senin, 7 Maret 2011 bertempat di Perpustakaan UNS. Seminar diawali dengan laporan kegiatan oleh Ketua Panitia Seminar, Dr. Slamet Subiyantoro, M.Si. dan dibuka oleh Rektor UNS Prof. Dr. Much. Syamsulhadi, dr. Sp.KJ.(K) diteruskan uraian keynote speaker Walikota Surakarta Ir. H. Joko Widodo yang ditanggapi oleh Prof. Dr. H. Bani Sudardi, M.Hum.

Pelaksanaan seminar dirangkai dengan penyerahan launching buku “Adiluhung: Kajian Budaya Jawa” dari Ketua Divisi Launching Buku Drs. Imam Sutardjo, M.Hum kepada Ketua LPPM UNS Prof. Dr. Sunardi, M.Sc. Buku perdana tersebut ditulis oleh anggota Peer Group dan para pakar budaya Jawa baik dari dalam maupun luar negeri, meliputi bidang bahasa, sastra, buda-ya, dan arstitektur Jawa, yang merupakan kristalisasi nilai-nilai kearifan lokal (local Wisdom) budaya Jawa.

Para narasumber dalam seminar tersebut antara lain:

  1. Dr. Oesman Arif, M.Pd (UNS)
  2. Laura Romand (Italy)
  3. I Wayan Sukarma (Bali)
  4. Allan Frank Lauder (Afrika Utara)
  5. Masakatsu Tozu (Jepang)
  6. Galih Widji Pangarsa (Unibraw)
  7. Suyatno (PNRI).

Seminar berlangsung dengan sisipan-sisipan: nuansa budaya Jawa, tembang-tembang macapat, cokekan; pameran kerajinan budaya Jawa dari Fak. Teknik UNS. Rumusan acara seminar oleh: Dr. Titis S. Pitana, S. T., M. Tropa Arch., dan ditutup oleh Pembantu Rektor I UNS, Prof. Dr. Ravik Karsidi, M.S. dengan simpulan: nilai-nilai luhur budaya Jawa dapat dijadikan filter budaya barat yang tidak relevan dengan budaya timur. Javanologi LPPM UNS perlu dukungan bersama dan terpadu dalam pembangunan nasional.

(Imam Sutardjo).