Jurusan Sastra Indonesia FSSR UNS Adakan Kuliah Ilmiah

Pada hari Kamis, 15 Desember 2011 bertempat di Ruang Seminar Fakultas Sastra dan Seni Rupa UNS telah diselenggarakan Kuliah ilmiah dalam rangka “Bulan Bahasa” dengan tema “Cinta Bahasa dan Sastra Indonesia”.

Tampil sebagai pembicara dalam kegiatan ini adalah:

  1. Prof. Dr. Sayuti Suminto, M.Pd, menyampaikan makalah berjudul “Jatuh Cinta pada Bahasa dan Sastra Indonesia: Sebuah Pilihan Yang Tepat”
  2. Drs. Hanifullah Syukri, M.Hum. menyampaikan makalah berjudul “Sikap Positif Terhadap Bahasa Indonesia”.

Kuliah ilmiah ini dihadiri oleh sekitar 200 peserta, yang terdiri dari mahasiswa FSSR, mahasiswa asing, dan para dosen Jurusan Sastra Indonesia Fakultas Sastra dan Seni Rupa UNS.

(FSSR UNS).