VOCA ERUDHITA KEMBALI SABET PRESTASI INTERNASIONAL

Paduan suara mahasiswa Voca Erudita UNS merupakan salah satu unit kegiatan mahasiswa UNS yang bergerak di bidang kesenian dan juga sebagai wadah untuk menampung bakat-bakat mahasiswa UNS. Voca Erudita selalu berusaha memberikan kebanggaan bagi UNS dan mengharumkan almamater di kancah nasional dan internasional.

Pada tahun 2011 Voca Erudita (VE) mengikuti 2 (dua) kejuaraan/kompetisi yang bertaraf internasional. Kompetisi yang telah diikuti yaitu:

I. 1st Bandung International Choir Competition (2 – 4 Juli 2011), diadakan di kota Bandung. Dalam kompetisi ini, VE UNS mengikuti 3 (tiga) kategori kompetisi dengan komposisi 54 orang penyanyi, conductor dan 3 orang official. Di kompetisi tersebut VE UNS meraih prestasi:

  1. Gold Medal untuk kategori folklore
  2. Silver Medal (peringkat I) untuk kategori pop jazz
  3. Silver Medal untuk kategori gospel spiritual.

II. 4th Grand Prix Pattaya (18 – 24 Juli 2011), kompetisi dunia di Pattaya, Thailand. Tim yang berangkat terdiri dari 33 penyanyi, 2 official, pendamping dan conductor. Pada kompetisi ini, VE UNS juga mengikuti 3 kategori dan meraih 3 Gold Medal (VE UNS memperoleh gold medal terbanyak), dan berhak tampil pada Winner konser. Keseluruhan prestasi yang diperoleh yaitu:

  1. Gold Medal (Champion) untuk kategori gospel spiritual jazz
  2. Gold Medal (Champion) untuk kategori folklore
  3. Gold Medal untuk kategori chamber.

Selain itu, VE UNS juga tampil di konser marathon dan opening untuk semakin mengenalkan UNS, budaya Solo dan Indonesia.

(Voca Erudita UNS).