HUT XXX “GOVA PMPA” FAKULTAS HUKUM UNS

Gopala Valentara Perhimpunan Mahasiswa Pecinta Alam (GOVA PMPA) Fakultas Hukum UNS genap berusia 30 tahun. Untuk merayakan HUT XXX ini GOVA PMPA akan menyelenggarakan serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk membangkitkan semangat baru serta memberikan manfaat bagi masyarakat pada umumnya dan bagi anggota Gopala Valentara beserta seluruh sivitas akademika Fakultas Hukum UNS pada khususnya. Kegiatan ini didasari oleh semangat kebersamaan dan kekeluargaan untuk selalu dapat berperan aktif dalam pengabdian baik terhadap lingkungan maupun masyarakat. Tema HUT XXX ini adalah “One for All, All for One, All for All”.

Agenda kegiatan yang dijadwalkan adalah sebagai berikut:

1) Upacara Peringatan, telah dilaksanakan pada hari Rabu, 4 Mei 2011 di Puncak Gunung Lawu diikuti oleh seluruh anggota Gopala Valentara, tujuan kegiatan ini antara lain:

  • mewujudkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • memupuk semangat loyalitas kepada organisasi, bangsa dan negara
  • membina dan mempererat persaudaraan dalam Organisasi Gopala Valentara

2) Pameran Foto dan Poster, dilaksanakan tanggal 6-24 Mei 2011 bertempat di lobi lantai 2 Gedung 1 Fakultas Hukum UNS dengan tujuan:

  • sebagai rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • sebagai bentuk apresiasi terhadap hasil karya fotografi alam bebas
  • berbagi pengalaman di alam melalui media foto dan poster
  • publikasi kepada masyarakat untuk peduli terhadap alam
  • publikasi berbagai kegiatan yang telah dilakukan GOVA PMPA

3) Skill Contest: Flying Fox, Rapling, Speed Prusikking & Fun Boulder, dilaksanakan tanggal 10-12 Mei 2011 bertempat di Gedung 1 Fakultas Hukum UNS diikuti oleh seluruh sivitas akademika Fakultas Hukum UNS, mahasiswa dan atau anggota organisasi pecinta alam lainnya dan masyarakat umum, dengan tujuan antara lain:

  • memperkenalkan tentang berbagai kegiatan di alam bebas
  • memberikan pendidikan dan pengalaman tentang cara/teknik yang benar dan aman untuk melakukan kegiatan tersebut
  • memberikan hiburan bagi peserta dan masyarakat umum
  • mengajak peserta untuk berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan. Kegiatan ini

4) Sarasehan Ekstern, akan dilaksanakan tanggal 19 Mei 2011 di gedung 1 Fakultas Hukum UNS, dengan tujuan antara lain:

  • mewujudkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • mempererat persaudaraan dan menggalang semangat persatuan antar sesama UKM dan Mapala. Kegiatan akan diikuti oleh seluruh anggota GOVA PMPA, seluruh unit UKM Fakultas Hukum UNS dan mahasiswa/anggota organisasi pecinta alam lainnya

5) Donor Darah, akan dilaksanakan tanggal 25 Mei 2011 bertempat di Lobi lantai 2 Gedung 1 Fakultas Hukum UNS, dengan tujuan antara lain:

  • mewujudkan rasa cinta kasih dan berbagi terhadap sesama
  • mewujudkan pengabdian terhadap masyarakat, bangsa dan negara
  • menggalang rasa solidaritas dengan sesama
  • membantu masyarakat yang membutuhkan

6) Jambore 30 tahun Gopala Valentara, akan dilaksanakan tanggal 28-29 Mei 2011 bertempat di Sekipan, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar dengan tujuan antara lain:

  • sebagai wadah silaturahmi anggota GOVA PMPA dari sejak berdirinya hingga sekarang
  • membina, mempererat dan menggalang semangat persaudaraan antar sesama anggota maupun alumni
  • sebagai ajang berbagi pengalaman antara anggota dengan alumni
  • menambah kecintaan pada organisasi, alam dan sesama.

Jambore 30 tahun akan diikuti oleh seluruh anggota Gopala Valentara dari angkatan pertama sampai sekarang.

(Bagian Mawa UNS).