BEM UNS SELENGGARAKAN “YOUTH INDONESIAN SUPER CAMP”
Departemen Luar Negeri Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kabinet Inspiratif UNS akan mengadakan kegiatan Youth Indonesian Super Camp dengan tema “Integralisasi Peran Pemuda Demi Terwujudnya Pembangunan Nasional yang Berkelanjutan”. Kegiatan yang direncanakan akan diselenggarakan di Lawu Resort, Tawangmangu Karanganyar pada hari Jumat-Minggu, 4 – 6 Pebruari 2011 ini merupakan wadah/wahana untuk membentuk, mencetak dan mengembangkan jiwa kepemimpinan mahasiswa yang terimplementasi dalam kepemimpinan nasional. Pemimpin yang diharapkan tidak hanya kuat dari segi fisik tetapi juga pemikiran, karena itu diharapkan kegiatan tersebut akan mampu menyeimbangkan antara kekuatan fisik, psikis dan juga pemikiran.
Pembicara yang direncanakan akan hadir dalam kegiatan tersebut antara lain:
- Anas Urbaningrum (Ketua Umum Partai Demokrat 2010-2015) yang akan memberikan gambaran tentang situasi politik di negeri ini;
- Pidi Winata (Presiden BEM REMA UNY 2009-2010/Pejabat Pelaksana Koordinator Pusat BEM SI) dengan sub tema “Pengertian Mahasiswa Secara Umum, Potensi Mahasiswa, Tugas Mahasiswa dalam Gerakan”;
- Hariman Siregar (Mantan Aktivis Gerakan Mahasiswa) dengan sub tema ”Sejarah dan Ideologi Pergerakan”;
- Anis Baswedan, Ph.D (Rektor Universitas Paramadina) dengan sub tema “Permasalahan Kontemporer Bangsa dan Analisis Sosial”. Sebagai moderator dalam materi ini adalah Agung Baskoro (Pejabat Pelaksana Divisi Litbang BEM SI 2008/Juara Umum The Next Leader Metro TV). Pada akhir kegiatan akan diisi dengan kegiatan outbond bersama dengan KOREM Surakarta.
Kegiatan yang akan diikuti oleh mahasiswa ang-katan 2009-2010 dan perwakilan anggota BEM yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) tersebut bertujuan:
- mahasiswa dapat memahami peran dan karakter dari gerakan pemuda;
- mahasiswa dapat memahami kebutuhan dalam menjawab permasalahan di dalam negeri serta berperan didalamnya;
- mahasiswa mampu menumbuhkan rasa nasionalisme dan etos kerja dalam membangun negeri sesuai dengan Pembangunan Nasional.
(Bagian Mawa UNS).