BNI Luncurkan BNI-UNS Card

Sebagai bukti dan komitmen kepada mitra bisnis, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) meluncurkan kartu kredit BNI-UNS Card pada hari Jumat, 27 Juli 2012 di Gedung Rekorat UNS. Peluncuran ditandai dengan penyerahan kartu kredit BNI-UNS Card oleh CEO BNI Wilayah Jawa Tengah Bambang Kuncoro kepada Rektor Universitas Sebelas Maret Prof. Dr. Ravik Karsidi, MS.

“Kerjasama ini merupakan suatu sinergi antara BNI dan Universitas Sebelas Maret untuk lebih meningkatkan partnership di masa yang akan datang serta menunjukkan kepedulian dan keterikatan BNI kepada dunia pendidikan,” kata Bambang.

Ia menambahkan bahwa Khusus UNS Card, dengan memiliki dan menggunakan UNS Card berarti memberikan kontribusi untuk UNS Solo karena sebagian dari transaksi akan dikembalikan untuk pengembangan universitas.

BNI-UNS Card dierbitkan dalam 2 jenis kartu, yaitu: Emas dan Platinum. Keduanya bisa digunakan untuk melakukan transaksi belanja di merchant bertanda VISA di seluruh dunia.

Keunggulan yang dimiliki meliputi kemudahan cicilan tetap transaksi belanja (SmartSpending), fasilitas transfer dana otomatis ke rekening tabungan (SmartTransfer), akses ke 34 airport lounge di seluruh Indonesia, dan beberapa keunggulan lainnya. (red-uns.ac.id).